Home » » Film terlaris tahun 2014

Film terlaris tahun 2014

The Amazing Spider Man 2
Tercatat, di Amerika film ini meraup USD92 juta pada pekan pertama tayang. Angka ini lebih banyak USD30 juta dibanding film pertamanya pada 2012. Berkat perolehan tersebut, film yang dibintangi Andrew Garfield dan Emma Stone ini sempat bertengger di puncak box office Amerika dan Inggris. Secara keseluruhan, The Amazing Spider Man 2 mengantongi USD647 juta

Godzilla
Sejak awal kemunculannya, Godzilla telah diprediksi bakal laris manis. Dan terbukti, film yang dibesut sutradara Gareth Edwards ini mendapat respons positif. Godzilla membukukan pendapatan USD93,2 juta pada penayangannya di bioskop Negeri Paman Sam. Godzilla memukul perolehan The Amazing Spider Man 2 di pekan pertama penayangan, tapi masih gagal melampaui Captain America: The Winter Soldier. Sepanjang pekan ini, film monster fiksi ilmiah itu merajai puncak box office Amerika dan Inggris dengan total USD216 juta. Angka ini membuat Godzilla masuk deretan 10 film terlaris sepanjang 2014.

X-Men: Days of Future Past
Bisa ditebak, para kritikus film mulai mengoceh. Walau begitu, film yang disutradari Bryan Singer ini digadang-gadang bisa menjadi film pertama sepanjang musim panas yang bakal menembus angka USD100 juta pada akhir pekan di Amerika. X-Men: The Last Stand memecahkan rekor akhir pekan film Memorial Day ketika dirilis kembali pada 2006, dengan meraup USD102 juta. Demikian juga halnya X-Men: First Class dibuka dengan pendapatan USD55 juta pada 2011. Jika dua total ini digabungkan, bisa menghasilkan sejumlah besar uang akhir pekan ini.

Maleficent
Selama beberapa tahun terakhir, kita telah melihat sejumlah aktris memerankan tokoh antagonis di box office. Sebut saja film Gravity, The Hunger Games, Prometheus dan The Heat. Semua meraih kesuksesan besar. Musim panas ini kita akan menyaksikan Angelina Jolie kembali ke layar lebar memerankan tokoh antagonis di film produksi Disney terbaru, Maleficent (rilis 28 Mei 2014). Film yang diadaptasi dari film Disney tahun 1959, Sleeping Beauty, memiliki anggaran produksi USD180 juta. Tak heran jika Disney benar-benar mendorong film ini agar meraup keuntungan besar sepanjang beberapa pekan terakhir.

How To Train Your Dragon 2
How To Train Your Dragon 2 layak masuk daftar film wajib tonton bagi Anda dan keluarga. How To Train Your Dragon 2 adalah film terbaru yang dirilis rumah produksi DreamWorks dan dilaunching 4 tahun setelah film pertamanya. Sebelumnya, How To Train Your Dragon total mengantongi USD494 juta.

Guardians of the Galaxy
Marvel telah merajai box office musim panas dalam beberapa tahun terakhir dengan Avengers Assemble (2012) dan Iron Man 3 (2013) sebagai film terlaris tertinggi tahun ini. Pun Marvel telah menikmati salah satu sukses besar tahun ini dengan Captain America: The Winter Soldier, yang saat ini dinobatkan sebagai film terlaris 2014. Berambisi mengulang sukses, Marvel memperkenalkan film teranyar Guardians of The Galaxy. Film yang akan dilepas ke bioskop pada 31 Juli 2014 ini merupakan film paling menarik dari Disney dan Marvel. Untuk bisa merajai box office, Guardians of The Galaxy harus bisa mengalahkan Captain America: The Winter Soldier dan Thor, yang masing-masing membukukan pendapatan USD370 juta dan USD449 juta. 

Sumber :metrotvnews, tempo.co, 

0 comments:

Post a Comment